Pada hari Selasa, 4 November 2025 seluruh peserta didik SMA Santa Theresia mengikuti misa peringatan arwah orang beriman. Misa berlangsung dengan khidmat, diisi doa bersama untuk mendoakan keluarga, sahabat, serta para pendidik yang telah berpulang. Melalui perayaan ini, para siswa diajak untuk mengenang jasa mereka sekaligus menumbuhkan nilai empati, harapan, dan kasih dalam kehidupan sehari-hari.
